Halo teman-teman Publikasi, Bagi kamu yang sedang mencari cara menerjemahkan jurnal internasional, yuk simak artikel ini sampai selesai.
Saat ini, jurnal internasional selalu menjadi bagian yang tak bisa lepas di berbagai disiplin ilmu dalam konteks akademis.
Hal ini dapat mencakup untuk para mahasiswa, departemen, fakultas, dan bidang-bidang akademik lainnya.
Jurnal internasional juga sering dijadikan sebagai referensi konferensi, kelas, proyek penelitian, atau sekadar untuk menambah ilmu pengetahuan bagi para pembaca jurnal.
Selain itu, apa saja keuntungan bagi pembaca jurnal internasional yang lainnya? Ini dia beberapa daftarnya:
- Memiliki kredibilitas yang tinggi.
- Menawarkan cakrawala baru yang jelas tentang suatu topik.
- Memiliki bukti konkrit atas klaimnya.
- Menjadi contoh opsi penelitian.
- Menyediakan contoh studi kasus.
- Memiliki jenis penelitian yang terfokus.
- Menyediakan ilmu pengetahuan yang kaya.
- Menjadi salah satu sumber informasi akurat.
Baca Juga: Ciri-Ciri Jurnal Internasional
Cara Menerjemahkan Jurnal International Mudah & Cepat
Cara Menerjemahkan Jurnal Internasional
Nah, terdapat beberapa cara menerjemahkan jurnal internasional melalui jalur alternatif yang mudah dan bisa dilakukan sendiri.
Kamu cukup menyiapkan internet sebagai alat pembantu. Berikut ini adalah cara translate jurnal internasional yang perlu kamu ketahui.
1. Lewat Google Docs
Google Docs ini memiliki fitur terjemahan online built-in yang dapat membantu kamu dalam melakukan translate jurnal online dengan mudah dan cepat.
Untuk langkah-langkahnya berikut ini:
- Buatlah dokumen baru di Google Docs.
- Kemudian salin seluruh isi dokumen jurnal internasional ke dalam dokumen baru Google Docs.
- Setelah itu, klik ‘Tools’ dan pilih opsi ‘Translate document’.
- Jika sudah, pilih target bahasa terjemahan yang kamu inginkan.
- Terakhir, klik opsi ‘Translate’ dan voila! Tab baru berisi dokumen hasil terjemahan jurnal akan muncul.
2. Lewat Deepl Translator
Cara menerjemahkan yang kedua adalah Deepl Translator. Deepl Translator merupakan portal layanan translate online yang gratis dengan akurasi yang tepat.
Deepl Translator telah menyediakan 28 bahasa dengan mendukung 2 jenis opsi, yaitu translate text dan juga translate files.
Terdapat 3 format yang di dukung, yakni pdf, docx, dan pptx.
- Masuk ke situs Deepl Translator lewat browser di gawaimu.
- Arahkan kursor ke tulisan ‘Translate document’. Lalu, pilih bahasa yang ingin di terjemahkan
- Kemudian, klik opsi ‘Translate document into’, selesai.
3. Lewat Doctranslator
Selanjutnya, opsi alat penerjemah lainnya adalah DocTranslator. Situs ini telah menyediakan layanan translate gratis dengan Batasan 1000 kata saja.
Ini dia langkah-langkah penggunaannya:
- Buka browser di gawai kamu dan pergi ke situs DocTranslator.
- Klik tombol ‘Unggah Dokumen – Gratis!
- Lalu, unggah dokumen jurnal yang ingin kau terjemahkan di kotak yang tersedia.
- Setelah itu, pilih bahasa asli jurnal sekaligus bahasa target terjemahan.
- Kemudian, klik tombol ‘Upload’ dan biarkan program menyelesaikan proses penerjemahan.
4. Lewat Jasa Penerjemah Profesional
Nah, translate dalam konteks akademik ini sangat berbeda dengan penerjemahan biasanya, termasuk penerjemahan jurnal internasional.
Dalam penerjemah jurnal memiliki beberapa macam istilah teknis yang berkaitan dengan bidang yang berbeda.
Dilansir dari Alfonsi Martinez bahwa teori dan rumus tidak dapat di translate dalam kata-per-kata. Sebab, hal ini perlu membutuhkan level pemahaman tertentu.
Maka dari itu, dengan menggunakan jasa penerjemah profesional adalah pilihan yang sangat tepat bagi kamu yang ingin hasil terjemahan memuaskan.
Ingin Publikasi Jurnal Sinta Terbit Bulan Ini? Yuk Konsultasi Langsung Dengan Tim Sinta Kami Sekarang Juga! Klik Whatsapp Di Bawah Ini!
Akhir Kata
Mungkin itu saja pembahasan dari kami tentang cara menerjemahkan jurnal internasional dengan mudah dan cepat. Semoga artikel ini berguna dan bermafaat bagi pembaca, terimakasih.
FAQ
Buka Google Terjemahan dan pilih opsi dokumen di bagian atas layar. Pilih telusuri komputer Anda untuk mengunggah file PDF yang ingin Anda terjemahkan. Pilih bahasa yang diperlukan. Terakhir, tekan terjemahkan untuk mengunduh file Anda.
Website jurnal internasional satu ini milik perusahan terkenal yaitu Google, dalam website ini disediakan ratusan ribu jurnal internasional yang bisa diakses secara gratis.
Ciri-ciri pertama pada jurnal internasional adalah sudah memiliki setidaknya satu terbitan secara online. Jadi, artikel jurnal mereka juga harus dipublikasikan secara online ditambah dengan berkas-berkas yang biasanya disimpan dalam format PDF.
Leave a Reply